Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dengan Cepat dan Alami
- Flek hitam memang sangat mengganggu penampilan, hal ini biasa
disebabkan karena rusaknya jaringan kulit di wajah akibat dari paparan
sinar matahari atau Menghilangkan Bekas Jerawat,
untuk memulihkan nya sebenarnya ada produk kecantikan kulit yang
sekarang telah banyak dijual bebas di pasaran, namun apakah produk
tersebut aman?. mungkin tips berikut ini bisa membantu untuk
menghilangkan flek hitam pada wajah dengan cepat dan tentu saja alami.
Cara-cara berikut ini mungkin saja tidak langsung berefek pada kulit
wajah namun diperlukan perawatan secara rutin untuk mendapatkan hasil
yang maksimal.
Pertama - Siapkah sehelai tisu, usahakan yang tidak mudah robek. kemudian siapkan
putih telur secukupnya di dalam mangkuk. celupkan tisu tadi ke putih
telur dan tempelkan pada wajah. biarkan hingga mengering, lalu bersihkan
wajah dengan menggunakan air hangat. lakukan hal ini setidaknya 3 kali
seminggu.
Kedua - Siapkan beras (ditumbuk) dan bubuk kayu manis. campur dan goreng kedua
bahan tersebut tanpa menggunakan minyak goreng hingga kedua bahan
tersebut berwarna agak kekuningan. diamkan hingga dingin. lalu bisa
digunakan dengan mencampurkan sedikit air, kemudian oleskan pada bagian
yang ada fleknya saja. lakukan setidaknya 3 kali seminggu.
Ketiga - Siapkan beberapa helai daun nangka yang sudah tua (jangan yang
mengering). lumat hingga halus dengan sedikit tambahan air hingga
menjadi krim, gunakan pada wajah sebagai masker dan ratakan (gunakan
secukupnya). sama seperti kedua cara diatas, anda bisa menggunakannya
setidaknya 3 kali seminggu.
Nah, dengan cara-cara diatas dengan rutin dapat memperbaiki jaringan
kulit yang rusak pada wajah. anda tidak perlu menggunakan cara diatas
sekaligus. cukup pilih cara yang mana menurut anda paling mudah
dilakukan. Semoga bermanfaat
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar